Meski madu produk alami, madu sebaiknya tidak diberikan kepada anak berusia di bawah 1 tahun karena dapat menyebabkan botulisme.
Nah botulisme itu apa?
Botulisme adalah keracunan serius yang disebabkan oleh racun dari bakteri Clostridium botulinum. Meskipun sangat jarang terjadi, botulisme termasuk kondisi serius yang mengancam nyawa.
Jenis botulisme dipicu oleh faktor yang berbeda, salah satunya infant botulism. Infant botulism terjadi ketika bayi mengonsumsi makanan yang mengandung spora bakteri C. botulinum (biasanya madu atau sirup jagung) atau akibat terpapar tanah yang terkontaminasi bakteri tersebut.
Spora bakteri yang tertelan oleh bayi akan berkembang biak dan melepaskan racun di saluran pencernaan. Meski demikian, spora bakteri ini tidak berbahaya pada bayi berusia di atas 1 tahun. Hal ini karena tubuhnya sudah membentuk kekebalan dalam melawan bakteri.
Jikalau madu diperlukan sebagai obat maka bisa dipertimbangkan, karena sejatinya madu adalah salah satu anugerah yang diberikan Allah SWT.
"Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu). Dari perut lebah itu ke luar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sungguh pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Allah) bagi orang yang berfikir". QS. An-Nahl : 69
0 komentar:
Posting Komentar